Mungkin sebagian dari kita mengetahui, bahwa usia pra-sekolah merupakan suatu fase perkembangan fisik dan mental seseorang, yang sangat unik dan sarat dengan peristiwa belajar yang cukup signifikan bagi perkembangan ke fase selanjutnya. Pada fase ini, seorang anak akan terus melakukan proses recording peristiwa-peristiwa pembelajaran yang dianggap menarik dan menyenangkan bagi dirinya.
Pada fase ini pula, muncul ‘pengidolaan’ pada bentuk-bentuk atau pengalaman yang dianggap baik dan dijadikan sumber inspirasi sebagai bentuk ekspresi. Nah, sumber inspirasi tersebut bisa didapat dari berbagai media, salah satunya dari game elektronik.
Download Game Anak Gratis
Download Game Anak Gratis
Bentuk dan ragam ekspresi anak sebagian besar dipengaruhi oleh stimulus aktivitas rutin yang dilakukannya, seperti salah satunya dengan bermain game. Bermain game secara sosial masih diperdebatkan sebagai sebuah aktivitas yang membawa manfaat tinggi terhadap perkembangan kejiwaan anak usia pra-sekolah yang sekaligus juga dapat berdampak negatif. Pada kenyataannya, aktivitas bermain game tidak dapat dilepaskan dengan rutinitas anak usia pra-sekolah, terutama di wilayah perkotaan. Pada perkembangan selanjutnya, produk game memberikan beragam stimulus yang menghadirkan memori menyenangkan dan digunakan sebagai referensi dalam bentuk-bentuk ekspresi yang diciptakan oleh anak usia pra-sekolah tersebut.
Hingga saat ini, penggunaan game elektronik sebagai media pembelajaran formal memang masih dipertentangkan. Dari sebuah penelitian yang dilakukan di AS beberapa waktu lalu, secara ilmiah, penelitian ini mengungkap pengaruh game elektronik terhadap eskpresi seni khususnya seni menggambar bagi anak usia pra-sekolah. Pada penelitian ini ditunjukkan bahwa pengalaman bermain game elektronik akan digunakan kembali oleh anak sebagai sumber imajinasi berkreasi dalam menggambar.
Terdapat hubungan yang cukup kuat antara aktivitas bermain game elektronik yang dilakukan anak, dengan bentuk kreasi dalam gambar. Hubungan tersebut adalah munculnya karakter-karakter dalam game elektronik yang mereka mainkan. Bentuk-bentuk ikonisitas yang muncul dalam ekspresi gambar anak berada pada tingkatan yang berbeda, tergantung pada intensitas bermain dan jenis game yang dimainkan. Diketahui pula bahwa tayangan televisi yang memiliki konten sama dengan game elektronik akan memperkuat imajinasi dan keterikatan anak dengan karakter yang mereka sukai tersebut. Secara ringkas, penelitian menghasilkan beberapa temuan berikut :
- Game elektronik merupakan salah satu media interaktif yang digunakan anak sebagai sarana belajar dan bermain.
- Pada usia pra-sekolah, aktivitas belajar dapat dimodifikasi sedemikian rupa dengan menggunakan sarana-sarana belajar anak yang mendorong kreativitas dan merangsang komunikasi verbal dan non-verbal secara menyenangkan, salah satunya melalui media gambar.
- Secara ilmiah, terbukti bahwa terdapat pengaruh yang cukup erat antara kebiasaan bermain game elektronik dengan daya imajinasi anak terhadap penggambaran suatu tokoh atau peristiwa.
- Terjadi penyaluran bentuk-bentuk tanda (ikonisitas) mulai dalam bentuk yang paling sederhana hingga dalam bentuk yang cukup variatif dalam ekspresi gambar yang dihasilkan anak usia prasekolah.
- Terdapat perbedaan yang cukup signifikan antara gambar yang dipengaruhi oleh game elektronik dan gambar yang tidak terpengaruh olehnya. Hal ini terlihat dari konten cerita, bentuk objek dan sumber rujukan yang digunakan dalam proses penciptaan karya-karya tersebut.
- Anggapan bahwa bermain game elektronik dapat membawa pengaruh buruk terhadap kemerdekaan berkreasi, secara ilmiah dapat dibuktikan bahwa anggapan tersebut kurang tepat.
- Game elektronik, jika diberikan dalam porsi yang proporsional dapat menjadi sarana pembelajaran yang komunikatif dan memiliki nilai positif cukup tinggi bagi proses pembelajaran anak usia pra-sekolah.
Banyak situs yang mempublikasikan software-software yang berbau pendidikan untuk anak. Ada yang gratis dan ada yang berbayar.
Berikut ini beberapa Software yang banyak gunanya dalam mendidik anak di depan komputer. Silahkan klik untuk mendownload atau anda bisa mengunjungi situsnya langsung disini untuk melihat pilihan game yang lain.
Berikut ini beberapa Software yang banyak gunanya dalam mendidik anak di depan komputer. Silahkan klik untuk mendownload atau anda bisa mengunjungi situsnya langsung disini untuk melihat pilihan game yang lain.
Dadu Master SE
Game Pertaruhan Dadu Besar Kecil dengan jurus-jurus seperti : Scorpion Eye- mata tembus pandang dadu, Pendengaran Super, Gebrakan Dadu, dan banyak jurus lain. Bersipalah untuk tanding Final di Hongkong!
Download
Game Pertaruhan Dadu Besar Kecil dengan jurus-jurus seperti : Scorpion Eye- mata tembus pandang dadu, Pendengaran Super, Gebrakan Dadu, dan banyak jurus lain. Bersipalah untuk tanding Final di Hongkong!
Download
Kuis Kata
Game menebak kata yang tersembunyi. Anda pilih huruf apa yang kira-kira ada di layar. Jika tepat maka tampil, jika salah maka kesempatan berkurang. Anda bisa pakai koin tambah 1 atau 2 kesempatan.
Download
Game menebak kata yang tersembunyi. Anda pilih huruf apa yang kira-kira ada di layar. Jika tepat maka tampil, jika salah maka kesempatan berkurang. Anda bisa pakai koin tambah 1 atau 2 kesempatan.
Download
Sumber : http://www.divinekids.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar